Ilustrasi : Instagram halofresh
Alpukat menjadi pilihan buah yang mengenyangkan sekaligus maknyus disantap dengan dibuat berbagai varian seperti menjadi jus, salad buah atau langsung dimakan buahnya.
Namun, terkadang saat food lovers membeli buah alpukat dilanda rasa kesal saat membukanya ternyata belum matang.
Waduh sebel banget ya, kalau begitu harus bagaimana? Kabar gembira
nih food lovers, berikut tips memilih kematangan alpukat:
Ilustrasi: instagram kokikutv
1. Alpukat Berwarna Hijau Muda
Buah alpukat yang memiliki warna hijau muda dan memiliki tekstur saat ditekan sangat keras, bisa dikonsumsi setelah 5 hari.
Jika terlanjur dipotong bisa dioleskan perasan lemon atau jeruk nipis pada daging alpukat kemudian dibungkus plastik bening dan dimasukkan ke lemari pendingin atau kulkas.
2. Alpukat Berwarna Hijau Sedang
Alpukat yang berwarna hijau sedang serta bertekstur keras baru bisa dikonsumsi setelah 3 hari.
Bila buah alpukat belum dipotong sebaiknya simpan pada suhu kamar dan harap dijauhkan dari sinar matahari langsung.
3. Alpukat Berwarna Hijau Kecoklatan
Warna alpukat hijau kecoklatan, agak lunak menandakan dapat dikonsumsi setelah 24 jam.
Sebaiknya buah alpukat masih disimpan di suhu ruangan agar segera dapat disantap.
4. Alpukat Berwarna Cokelat Muda
Bertekstur lunak serta sudah berwarna cokelat muda menandakan buah alpukat sudah siap dimakan nih food lovers.
Bila menyantap buah alpukat hanya setengah sebaiknya disimpan dalam lemari pendingin yang mampu bertahan dua hingga tiga hari.
5. Alpukat Berwarna Cokelat Tua
Segera konsumsi buah alpukat yang berwarna cokelat tua sebelum busuk, bila terlanjur membeli buah alpukat dalam jumlah banyak.
Bisa food lovers kreasikan menjadi jus, bahan kue, salad atau lainnya agar alpukat tidak terbuang sia-sia karena membusuk.
1 komentar:
Good. Terimakasih jadi tambah ilmu baru
Posting Komentar